Apakah Pengertian Power Inverter ?
Power inverter adalah sebuah alat untuk merubah tegangan dari aki menjadi tegangan listrik PLN. Power inverter berfungsi sebagai alat perubah tegangan saja sehingga power inverter membutuhkan aki sebagai penyimpan tenaga listrik DC agar bisa dirubah menjadi listrik AC/Alternating current seperti PLN. Selain itu jika aki sudah habis terpakai maka dibutuhkan charger aki untuk melakukan pengisian ulang aki yang sudah kosong atau sudah terpakai
Power Inverter memiliki 3 jenis gelombang yaitu :
1. Square Wave
2. Modified Sine Wave
3. Pure Sine Wave
Square Wave tidak dijual dipasaran karena teknologi gelombang square wave ini dibuat pada awal teknologi inverter dibuat dan hanya bisa untuk lampu saja
Modified Sine Wave, Ini yang banyak tersedia dipasaran. Selain harganya relatif terjangkau inverter dengan jenis modified sine wave ini bisa untuk lampu, kipas, komputer, printer inkjet, TV, dll
Pure Sine Wave, Ini adalah inverter termahal dan terbaik, dikhususkan untuk beban seperti peralatan kedokteran dan peralatan yang terlalu sensitif. Harganya relatif mahal dipasaran dikarenakan memang beban peralatan listrik yang diback up menggunakan inverter pure sine wave ini juga mahal. Inverter pure sine wave ini biasanya dijual dipasaran indonesia tetapi tidak bergaransi dikarenakan kompleksitas dari komponen yang terlalu sulit dan juga peralatan untuk servis yang sangat mahal
Toko Arsy Energi Menjual Inverter modified sine wave dengan harga yang lebih terjangkau dan menjual inverter dengan berbagai merk sehingga anda bisa memilih inverter yang sesuai dengan budget anda